1) Pengertian Tipografi
Secara etimologi, tipografi/typography berasal dari bahasa Yunani. Typos berarti bentuk, dan Graphein berarti menulis.Secara modern, tipografi berkaitan dengan penataan huruf pada media elektronik, baik dari segi tampilan maupun output ke berbagai media cetak.Sedangkan secara tradisional, tipografi berkaitan dengan penataan huruf melalui media manual berupa lempeng baja yang timbul atau karet (stempel) yang timbul yang berkenaan dengan tinta dan akan dituangkan ke permukaan kertas.Fungsi utama dari tipografi ialah membuat teks menjadi berguna dan mudah digunakan. Artinya tipografi berbicara tentang kemudahan membaca teks (readability) dan kemudahan mengenali setiap huruf dan kata (legibility).
2) Sejarah Tipografi
Bangsa Afrika dan Eropa mengawali pada tahun 35000-4000 sebelum Masehi dengan membuat lukisan di dinding gua sebagai salah satu sarana utama dalam suatu komunitas, baik sebagai media untuk mentransmisikan informasi maupun media untuk kegiatan ritual. Sekitar tahun 3100 SM, bangsa Mesir menggunakan pictograph sebagai simbol-simbol yang menggambarkan sebuah objek.
3) Perkembangan Huruf
- ROMAN SQUARE CAPITALS
- ROMAN SCRIPTS
- UNCIAL SCRIPT
- HALF-UNCIAL SCRIPTS
- CAROLINGIAN MINUSCULE SCRIPTS
- ANGKA ARAB
- GOTHIC
- RENAISSANCE
- BAROQUE SCRIPT
- ERA REVOLUSI INDUSTRI
- ART NOUVEAU
- SANS SERIF
- TIPOGRAFI DIGITAL
- POST SCRIPT
- TrueType